Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) merupakan sarana yang berfungsi untuk guru bidang studi masing-masing untuk berkumpul, diskusi dan mempelajari kesulitan yang dialami selama mengajar. Ada jadwal tertentu yang telah disepakati oleh sub rayon berkaitan dengan jadwal mengadakan kegiatan ini secara rutin.
Selain adanya acara diskusi, juga ada kesempatan belajar dengan cara berkunjung ke lokasi pendidikan lain atau sekolah lain. Jadi penamaan acara tersebut adalah study banding atau study tour.
Tanda Tangan Proposal |
Adapun untuk melaksakan kegiatan tersebut, harus ada persetujuan dari pihak penanggung jawab MGMP. Jadi proposal study tour harus disusun dan dimintai persetujuan terlebih dahulu. Berikut adalah contoh proposal pengajuan study tour kepada penanggung jawab MGMP lengkap dengan anggaran, susunan acara dan penanggungjawab acara.
I. Pendahuluan
Guru memiliki peranan yang strategis dalam mewujudkan tujuan pendidikan nasional. Hal itu dapat dipahami karena guru adalah profesi pendidikan yang langsung berhubungan dengan peserta didik.
Guru merupakan suatu profesi yang artinya suatu jabatan atau pekerjaan yang memerlukan keahlian khusus. Tugas guru sebagai profesi meliputi mendidik, mengajar dan melatih. Mendidik berarti meneruskan dan mengembangkan ilmu pengetahuan dan teknologi, sedangkan melatih berarti mengembangkan keterampilan-keterampilan pada peserta didik.
Perkembangan baru terhadap pandangan belajar mengajar membawa konsekuensi kepada guru untuk meningkatkan peranan dan kompetensinya dalam proses belajar mengajar untuk meningkatkan hasil belajar siswa. Salah satu upaya yang dapat ditempuh untuk meningkatkan kompetensi guru adalah melalui forum MGMP, yang mana dalam kegiatan ini guru dalam satu rumpun bidang studi/mata pelajaran/program diklat dan dalam satuan wilayah tertentu, melakukan kegiatan bersama untuk meningkatkan kemampuan yang berhubungan dengan profesinya. Melalui MGMP diharapkan kemampuan guru dapat meningkat yang pada akhirnya akan berpengaruh positif terhadap kinerja guru dalam menjalankan tugas dan fungsinya.
Dengan ini kami guru-guru mata pelajaran Bahasa Inggris yang ada dijenjang SMA di lingkungan Kabupaten (titik-titik) mengajukan permohonan untuk melaksanakan kegiatan studi banding ke SMA N (titik-titik) serta melakukan studi wisata dengan tujuan untuk lebih mempererat hubungan antara guru-guru Bahasa Inggris sehingga akan lebih bersinergi dalam melakukan komunikasi untuk meningkatkan kemamapuan dalam proses pembelajaran di kelas shingga mutu pendidikan dilingkunagan kabupaten (titik-titik) akan lebih berkembang terutama dalam berbahasa ingris baik lisan maupun tulisan serta sebagai bahan referensi terhadap perkembangan sekolah masing-masing yang ada dilingkungan Kabupaten (titik-titik).
II. Nama Kegiatan
“Studi banding ke SMA N (titik-titik) dan studi wisata ke Yogyakarta”
III. Tema Kegiatan
“ Melalui kegiatan Studi banding ke SMA N (titik-titik) dan studi wisata ke Yogyakarta, kita tingkatkan mutu pendidikan dilingkunagan kabupaten (titik-titik) “
IV. Landasan Kegiatan
Surat Tugas Ketua MGMP Bahasa Inggris SMA , Nomor : … , tentang surat tugas sebagai Panitia Studi banding dan studi wisata Tahun Pelajaran 2018-2019
Program Kerja MGMP Bahasa Inggris SMA (titik-titik) Tahun Pelajaran 2018-2019
V. Pelaksanaan Kegiatan
SMA N (titik-titik)
Objek Studi wisata yang akan dikunjungi:
a. Studio Trans 7
b. Merapi Tour
c. Kali Biru
d. Kawah putih
e. Museum Asia Afrika
f. Bringharjo
e.Pasar Baru
f. Malioboro
g. TMII
Pelaksanaan
Kegiatan Karya Wisata ini dilaksanakan pada :
Hari : Minggu - Kamis
Tanggal : 7-11 Mei 2018
Jadwal Kegiatan
Minggu, 7 Mei 2018
07.30 s.d. 08.00 Pengecekan Peserta
08.00 s.d. 18.00 Perjalanan Menuju Jakarta
18.00 s.d. 19.30 Kegiatan Ishoma
19.30 s.d. 22.00 Perjalanan menuju Studio Trans 7 Jakarta
22.00 s.d. 08.00 Perjalanan Menuju Yogyakarta
Senin, 8 Mei 2017
07.00 s.d. 08.00 Makan Pagi
08.00 s.d. 08.30 Menuju Lokasi Bringharjo
08.30 s.d. 12.00 Bringharjo
12.00 s.d. 13.00 Ishoma
13.00 s.d. 13.30 Menuju Merapi Tour
13.30 s.d. 17.00 Merapi Tour
17.00 s.d. 18.00 Menuju Hotel
18.00 s.d. 19.00 Ishoma
19.00 s.d. 22.00 Malioboro
Selasa, 9 mei 2017
07.00 s.d. 07.30 Makan Pagi
07.30 s.d. 10.00 perjalanan menuju SMA N (titik-titik)
09.30 s.d. 11.00 Berada di SMA N (titik-titik)
11.00 s.d. 12.00 Perjalanan Menuju Kali Biru
12.00 s.d. 13.00 Ishoma
13.00 s.d. 16.00 Berada di Kali Biru
16.00 s.d. 05.00 Perjalanan Menuju Bandung
Rabu, 10 Mei 2017
07.30 s.d. 08.00 Makan Pagi
08.00 s.d. 09.30 Menuju Ke kawah putih
09.30 s.d. 11.00 Barada di Kawah putih
11.00 s.d. 12.00 Menuju Museum Asia Afrika
12.00 s.d. 13.30 Berada di Museum Asia Afrika
13.30 s.d. 16.00 Berada di Pasar Baru
16.00 s.d. 20.00 Berada di Cibaduyut
20.00 s.d. 01.00 Menuju Jakarta
Kamis, 11 Mei 2017
07.00 s.d. 08.00 Makan Pagi
08.00 s.d. 12.00 Barada di TMII
12.00 s.d. 13.00 Ishoma
13.00 s.d. 20.00 Menuju pulang
20.00 sampai
VI. Susunan Panitia
Penasihat : Drs. Abdul
Penanggung Jawab : Ketua MGMP Bahasa Inggris Kab. (titik-titik)
Aston, S.Pd., M.Pd.
Ketua : Radit, S.Pd.
Sekretaris : Sapto, S.Pd.
Bendahara : Rosma, S.Pd.
VII. Peserta
Anggota MGMP Bahasa Inggris Kab. (titik-titik) beserta Pembimbing dan Dinas
VII. Peserta
Anggota MGMP Bahasa Inggris Kab. (titik-titik)
VIII. Rencana Anggaran
Rencana Anggaran Peserta:
a. Pemasukan:
40 peserta x Rp. 1.400.000 = Rp. 56.000.000
b.
Pengeluaran
No.
|
Uraian
|
Jumlah
|
Ket.
|
1
|
Transportasi
( 1 unit bus 5 hari)
|
Rp.
21.000.000
|
|
2
|
Hotel 25 x
150.000
|
Rp. 3.750.000
|
|
3
|
Objek 45@ x
170.000
|
Rp. 7.650.000
|
|
4
|
Konsumsi 45@
x 25.000 x 11
|
Rp. 12.375.000
|
|
5
|
Perizinan
|
Rp. 300.000
|
|
6
|
Parkir dan
kebersihan
|
Rp. 1.500.000
|
|
7
|
P3k
|
Rp. 300.000
|
|
8
|
Kepanitiaan
|
Rp 3.000.000
|
|
9
|
Dokumentasi
|
Rp. 600.000
|
|
10
|
Saku dinas
|
Rp. 1.000.000
|
|
11
|
Cinderamata
SMA N (titik-titik)
|
Rp. 500.000
|
|
12
|
Kesekretariatan
|
Rp. 200.000
|
|
13
|
Kaos 50 @ x
50.000
|
Rp. 2.500.000
|
|
Jumlah
|
Rp. 54.675.000
|
Estimasi Dana: Pemasukan – Pengeluaran
Rp. 56.000.000 – Rp.54.675.000 = Rp. 1.325.000
Setelah proses pengajuan proposal pengadaan studi tour MGMP mendapat persetujuan. Lalu dapat melangkah ke tahap selanjutnya. Yaitu menghubungi agen travel dan lain sebagainya. Selamat belajar guru Indonesia.
0 Response to "Contoh Proposal Pengadaan Study Tour MGMP"
Posting Komentar